Makna Surah Al-Hujurat Ayat 13 yang Dilantunkan pada Pembukaan Piala Dunia 2022
Jakarta: Untuk pertama kali dalam sejarah, ayat Al-Quran dikumandangkan pada pentas Piala Dunia. Momen langka tersebut tersaji pada upacara pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar.
Surah Al-Hujurat ayat 13 dikumandangkan oleh Ghanim Al Muftah, seorang anak dengan disabilitas yang ditunjuk sebagai duta Piala Dunia 2022 Qatar. Ghanim melantunkan ayat tersebut dalam sebuah aksi teatrikal di upacara pembukaan, bersama dengan aktor kenamaan Hollywood, Morgan Freeman, Minggu 20 November 2022.
Lantas, apa pesan yang coba disampaikan Ghanim saat melantunkan Surah Al-Hujurat ayat 13 tersebut? Mari kita telaah bunyi dan makna dari surah yang terdiri dari 18 ayat tersebut.
Bacaan Surah Al Hujurat ayat 13
يٰۤاَيُّهَا النَّاسُ اِنَّا خَلَقۡنٰكُمۡ مِّنۡ ذَكَرٍ وَّاُنۡثٰى وَجَعَلۡنٰكُمۡ شُعُوۡبًا وَّقَبَآٮِٕلَ لِتَعَارَفُوۡا ؕ اِنَّ اَكۡرَمَكُمۡ عِنۡدَ اللّٰهِ اَ تۡقٰٮكُمۡ ؕ اِنَّ اللّٰهَ عَلِيۡمٌ خَبِيۡرٌ
Bacaan Latin Surah Al Hujurat ayat 13
Yaaa ayyuhan naasu innaa khalaqnaakum min zakarinw wa unsaa wa ja'alnaakum shu'uubanw wa qabaaa'ila lita'aarafuu inna akramakum 'indal laahi atqookum innal laaha 'Aliimun khabiir
Terjemahan Surah Al Hujurat ayat 13
Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sungguh, Allah Maha Mengetahui, Mahateliti.
Pesan dan makna Surah Al Hujurat ayat 13
Surat Al-Hujurat ayat 13 memiliki sebuah pesan damai. Piala Dunia merupakan salah satu ajang yang menyatukan perbedaan dan keberagaman suku bangsa di dunia dan cocok dengan pesan yang dibawa surah tersebut.
Ajang sepak bola antarnegara ini diharapkan bisa membuat manusia dari berbagai negara, dengan beragam latar belakang dan identitas, bisa saling memahami dan menghargai. Keberagaman ini pun bersatu dalam momen Piala Dunia 2022.
(ACF)