Bacaan Doa Sebelum Tidur, Lengkap dengan Manfaat dan Tujuannya 

Siti Mahmudah - Doa Sehari-hari 12/02/2024
Gambar oleh 愚木混株 Cdd20 dari Pixabay
Gambar oleh 愚木混株 Cdd20 dari Pixabay

Oase.id - Sebagai umat muslim kita dianjurkan untuk selalu memanjatkan doa dalam setiap aktivitas yang akan kita lakukan. Termasuk berdoa ketika kita akan tidur.

Tidur merupakan sebuah aktivitas untuk mengistirahatkan badan setelah melakukan kegiatan sehari-hari. Anugerah kemampuan untuk tidur adalah nikmat yang perlu disyukuri. Karena cukup banyak kalangan yang tidak bisa tidur kecuali dengan mengkonsumsi obat-obatan atau harus melakukan aneka aktivitas terlebih dahulu.

Karenanya, bila terasa ngantuk, dan sebelum tidur hendaknya membaca doa sebelum tidur sebagaimana yang telah diajarkan oleh Rasulullah ﷺ. 

Baca juga: Doa Ketika Mendengar Suara Guruh dan Petir

Doa tersebut sebagaimana yang telah diriwayatkan dalam kitab Shahih Bukhari-Muslim dari Hudaifhah bin al-Yaman ra. Dari Abu Dzarra ra. 
Bacaan Doa Sebelum Tidur 

بِسْمِكَ اَللَّهُمَّ أَحْيَا وَ أَ مُوْتُ

Latin
Bismika Allhumma ahya wa amuut.

Terjemahan
“Dengan menyebut nama-Mu ya allah, aku hidup dan aku mati”.

Manfaat dan Tujuan Membaca Doa Sebelum Tidur

Membaca doa sebelum tidur bertujuan agar terhindar dari gangguan setan yang bisa menimbulkan mimpi buruk dan meminta perlindungan Allah Swt dari segala gangguan yang mungkin datang saat tidur.

Selain itu, membaca doa merupakan bentuk mengingat Allah dan bentuk rasa syukur atas segala sesuatu yang telah diberikan. Hikmah dari amalan ini yaitu mengajarkan manusia untuk selalu berhubungan dengan Tuhan dalam setiap aktivitas yang dilakukan.

Demikian penjelasan tentang doa sebelum tidur lengkap Arab, Latin dan Artinya ,semoga bermanfaat. Wallahu ‘Alam bi shawab.

Sumber: Disarikan dari keterangan dalam Al-Adzkar An-Nawawiyah karya al-Imam Abi Zakaria Yahya bin Syaraf an-Nawawi


(ACF)